BUKU TUNTUNAN IBADAH PRAKTIS MENUJU LANSIA SEHAT DAN MANDIRI

Ida Untari, Ida and Wijayanti, Wija and Dewi Pratiwi Kusuma Wardani, Dewi (2021) BUKU TUNTUNAN IBADAH PRAKTIS MENUJU LANSIA SEHAT DAN MANDIRI. Jasmine, Sukoharjo. ISBN 978-602-6871-26-8

[img] Text
BUKU TUNTUNAN IBADAH PRAKTIS UNTUK LANSIA DAN KELUARGA SIAP CETAK FOR UPLOAD.pdf - Published Version

Download (2MB)
Official URL: https://repository.itspku.ac.id

Abstract

Populasi lansia diprediksi pada tahun 2025 akan mengalami peningkatan. Pada saat ini penduduk lanjut usia di Indonesia telah mengalami peningkatan dari sebelumnya yaitu sekitar 24 juta dan tahun 2020 diperkirakan akan meningkat sekitar 30-40 juta jiwa (Komnas lansia, 2010). Permasalahan akan muncul seiring bertambahnya umur manusia. Pemberian pelayanan kesehatan pada lansia dapat dilakukan dengan berbagai macam cara. Salah satunya dengan mengikutsertakan dalam kegiatan Posyandu Lansia, pemberian buku pegangan bagi kader. Selain dari memberikan kegiatan untuk menunjang kesehatan bagi lansia juga tidak kalah penting. Salah satu kegiatan perawatan kesehatan bagi lansia adalah perawatan dengan pendekatan spiritualitas juga satu hal keharusan bagi masyarakat pemerhati keberadaan lansia maupun keluarga yang mepunyai lansia tinggal bersamanya. Keluarga perlu mempunyai buku tununan praktis dalam membantu lansia beribadah. Dalam rangka membantu perawatan untuk lansia menuju lansia sehat dan mandiri secara fisik dan rohani, untuk itu diperlukan sebuah praktis berupa buku tuntunan ibadah yang mudah dipahami, mudah dimengerti baik untuk kader, masyarakat maupun keluarga.

Item Type: Book
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Endrat Mas Ngabehi Warsidi
Date Deposited: 27 Dec 2021 06:25
Last Modified: 27 Dec 2021 06:25
URI: http://repository.itspku.ac.id/id/eprint/265

Actions (login required)

View Item View Item