GAMBARAN PENGETAHUAN REMAJA TENTANG HIV/AIDS DAN PENULARANNYA

Uswatun Khasanah, 2016012004 (2019) GAMBARAN PENGETAHUAN REMAJA TENTANG HIV/AIDS DAN PENULARANNYA. DIII Keperawatan.

[img] Text
2016012004.pdf - Published Version

Download (231kB)

Abstract

Latar Belakang: Lanjut usia atau lansia adalah keadaan dimana seseorang mengalami proses menua. Remaja merupakan salah satu komponen terbesar di Indonesia.Oleh karena itu remaja harus mampu mencetak prestasi di segala bidang sehingga menjadi generasi penerus bangsa yang berkualitas.Untuk bisa menjadi generasi berkualitas, remaja harus mampu menghindari dan mengatasi permasalahan-permasalahan remaja yang cukup kompleks seiring dengan masa transisinya. Permasalahan tersebut diantaranya yaitu masalah seksualitas Kehamilan Tidak Diinginkan (KTD) dan aborsi, terinfeksi Penyakit Menular Seksual (PMS), serta penyalahgunaan Narkotika, Alkohol, Psikotropika, dan Zat Adiktif (NAPZA), termasuk virus HIV/AIDS. Human Immunodeficiency Virus (HIV) merupakan penyebab penyakit Acquired Immunodeficiency Syndrome (AIDS) dengan cara menyerang sel darah putih sehingga dapat merusak sistem kekebalan tubuh manusia. Kasus HIV/AIDS merupakan fenomena gunung es, dengan jumlah orang yang dilaporkan jauh lebih sedikit dibandingkan dengan yang sebenarnya.Hal ini terlihat dari jumlah kasus AIDS yang dilaporkan setiap tahunnya sangat meningkat secara signifikan. Di seluruh dunia, setiap hari diperkirakan sekitar 2000 anak di bawah 15 tahun tertular HIV dan sekitar 1400 anak di bawah usia 15 tahun meninggal dunia, serta menginfeksi lebih dari 6000 orang berusia produktifTujuan Penulisan: Mengetahui gambaran pengetahuan remaja tentang HIV/AIDS dan penularannya. Metode :Desain penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan remaja tentang HIV/AIDS dan penularannya. Hasil&Kesimpulan: Sebagian besar pengetahuan remaja tentang HIV/AIDS dan penularannya adalah cukup sebanyak 13 responden (65%), selebihnya Baik dengan 5 responden (25%) dan Kurang Baik 2 responden (10%).

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Endrat
Date Deposited: 19 Dec 2019 02:55
Last Modified: 19 Dec 2019 02:55
URI: http://repository.itspku.ac.id/id/eprint/163

Actions (login required)

View Item View Item